Dampak Covid-19, Komandan Lantamal III Beserta Staf Cek Komplek TNI AL Kodamar Sunter
TAJUKNEWS.COM, Jakarta - Komandan Lantamal III Jakarta Brigadir Jenderal
TNI (Mar) Hermanto SE. MM.. beserta staf jajarannya adakan pengecekan kembali fasilitas perumahan TNI Angkatan Laut Sunter Kodamar, dalam rangka melihat kebersihan lingkungan untuk mengantisipasi dan mencegah penyebaran virus covid-19, Jl. Tabah Raya Komplek TNI AL Kelapa Gading Barat Jakarta Utara. Selasa (24/3/2020).
Danlantamal tiba sekitar pukul 16.50 di damping Asintel Danlantamal III, Danpomal III, Wadan Tim Intel serta Perwira
Diskes Lantamal III. Selanjutnya pukul 16.55 melaksanakan patrol keliling Komplek Kodamar
dengan mengunakan kendaraan dinas secara beriringan, sekaligus menyampaikan himbauan melalui pengeras suara, bahwa besok akan dilaksanakan penyemprotan
desinfektan oleh Diskes Lantamal III dan bagi yang memiliki hewan peliharaan dan makanan yang berada diluar agar diamankan terlebih dahulu.
Dengan menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dan penyemprotan desinfektan besok, maka ini merupakan upaya untuk menghambat penyebaran virus
covid-19 atau virus corona.
“Kita berharap RT, RW, penghuni perumahan masing-masing dapat menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal supaya terhindar dari virus ini, karena jika
kesehatan lingkungan kita baik tentu saja kesehatan dari setiap individunya pasti baik, dan sebaliknya jika kesehatan lingkungan tidak baik pasti tubuh akan dapat terserang penyakit dengan mudah” ucap Danlantamal III.(Guffe).